Istiqomah Baca Al-Quran

ASSALAAMU'ALAIKUM... SELAMAT DATANG DI BLOG IBA, SEMOGA BISA ISTIQAMAH :)

~Ibadah yang dilakukan saat haid ~

Patutnya kita bersyukur diciptakan Allah menjadi seorang perempuan tentunya dengan tak bermaksud meremehkan gender lain. Betapa tidak harus bersyukur, karena dari seorang perempuan lah lahirnya seorang anak yang nantinya akan seorang ayah, seorang ibu, seorang saudara, seorang guru, seorang dokter, seorang perawat, seorang bidan, seorang ilmuwan, seorang teknisi, seorang presiden, seorang pemimpin, seorang ulama, dan seorang apapun di muka bumi Allah.

Dan rasa syukur tersebut tentunya berkaitan dengan adanya haid dan menstruasi. Dengan adanya haid berarti seseorang memiliki fungsi tubuh yang mampu untuk mengandung dan melahirkan. Tentunya tak terlepas dengan ketentuan Allah SWT.

Sebuah anugerah bagi perempuan mengalami haid, dengan adanya haid dia dibebaskan akan beberapa ibadah wajib namun bukan berarti menjadi tempat atau saat nya ibadah menurun. Banyak ibadah yang dapat dilakukan saat haid.

Namun, tantangan yang harus kita lawan saat haid adalah, psikis kita yang cenderung labil, malas, dan adanya rasa nyeri mulai dari premenstruasi maupun saat menstruasi.

๐ŸŒธ Apa aja ibadah yang dapat kita lakukan saat haid ๐ŸŒธ

1⃣ ~Ibadah Hati ~
Selalu berusaha mendekatkan hati kepada Allah.
๐ŸBisa dengan berzikir kepada Allah
๐ŸTafakur Alam
๐ŸBerkeliling lingkungan sekitar
๐ŸBerkunjung ke panti asuhan

2⃣ ~Ibadah Fisik ~
Melakukan ibadah dengan menggunakan tenaga.
๐ŸDapat melalukan bersih2 di kamar :lemari, meja, kamar mandi.
๐ŸMembersihkan rumah, atau halaman rumah.
๐ŸMembantu meringankan pekerjaan rumah orang tua

3⃣ ~Ibadah Harta ~
Ibadah dengan materi yang dimiliki.
๐ŸMemberikan sedekah, infaq
๐Ÿ Memberikan bantuan dalam bentuk materi kepada orang yang membutuhkan

4⃣ ~Ibadah Lisan ~
Meringankan beban orang lain dengan bahasa dan kata - kata kita.
๐Ÿdapat jadi biro curhatan kawan,
๐Ÿmenyenangkan hati kawan, keluarga
๐Ÿmemberikan masukan untuk masalah orang lain
๐Ÿngisi kajian di sekolah, di kampus, di kampung, di kota

5⃣ ~Ibadah Ilmu ~
Meriview atau menambah ilmu, melakukan hal baru.
๐Ÿmembaca
๐Ÿmenghadiri kajian ilmu
๐Ÿmengulang kaji ilmu
๐Ÿbelajar AlQuran


๐ŸŒธTambahan ilmu untuk ikhtiar saat ada gangguan haid ๐ŸŒธ
๐Ÿperut kembung dan nyeri haid
~Minum air hangat,
~Hapuskan minyak angin di perut
~Hindari makanan yang sering buat perut kembung
~Anti nyeri atau pelancar haid hindari

๐ŸPsikis labil dan malas
~Banyak dengarkan murotal
~Baca buku motivasi
~Biasakan menghadirkan sabar
~Zikir
~Ingat akan orang - orang yang tinggi karena ibadah dan ilmu nya.

Semoga bermanfaat
Jazaakumullahul khoir

๐Ÿ—“ Tanggal: 1 Maret 2018
Pemateri : dr. Fithia Sari
Moderator : Ukhti Riza dan Ukhti Elih
๐Ÿ“‹ Notulen : ukhti Elih

About the author

Admin
Selamat membaca !

0 komentar:

Copyright © 2013 Istiqomah Baca Al Quran and Blogger Themes.